HMTI Politeknik Negeri Bengkalis sukses melaksanakan rapat kerja ke V permikomnas wilayah II

 

HMTI Politeknik Negeri Bengkalis sukses melaksanakan rapat kerja ke V permikomnas wilayah II

22 Maret 2023 Admin Kemahasiswaan

Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika ( HMTI) Politeknik Negeri Bengkalis sukses melaksanakan rapat kerja ke V Ppermikomnas Wilayah II kegiatan ini dilaksanakan pada, 17-18 Maret 2023 di Bengkalis.

Pada hari pertama di kegiatan ini yaitu pembukaan sekaligus pelantikan dari Badan Pengurus Wilayah (BPW). Kegiatan ini merupakan kegiatan rapat kerja ke V yang diikuti sebanyak 5 provinsi yang menjadi peserta yang tergabung dalam wilayah II yaitu Riau, Sumbar, Kepri, Jambi, dan Bengkulu. Sebanyak 35 himpunan yang bergabung dan dideligasikan 3 orang per-himpunan.

Adapun tanggapan dari peserta untuk kegiatan ini adalah kegiatan yang sangat berkesan dan terbaik dari kegiatan sebelumnya yang diadakan permikomnas. Karena banyak cerita baru yang mereka alami selama perjalanan ke Bengkalis, dimana mereka ketinggalan roro terakhir dan harus menginap di musholla dekat pelabuhan roro.

Tentu, disetiap kegiatan pasti ada kendalanya. Seperti Miss Kom dari setiap panitia apalagi ini adalah kegiatan perdana yang besar yang dilaksanakan oleh HMTI polbeng. Tapi dari setiap panitianya akan berusaha semaksimal mungkin untuk mengatasi permasalahan atau kendala yang terjadi.

"Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk mengesahkan  program-program kerja yang dibuat oleh BPW sekaligus menentukan tempat musyawarah selanjutnya akan diadakan di provinsi mana dan dihimpunan mana," ujar selaku Egie ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika.

Share: