Alvin Azri Mahasiswa Teknik Informatika Polbeng Menoreh Prestasi Dalam Ajang Bujang Dara Bengkalis 2022

 

Alvin Azri Mahasiswa Teknik Informatika Polbeng Menoreh Prestasi Dalam Ajang Bujang Dara Bengkalis 2022

12 Juni 2022 Admin Kemahasiswaan

Alvin Azri merupakan seorang mahasiswa Teknik Informatika Politeknik Negeri Bengkalis yang berhasil menoreh prestasi sebagai Bujang V Kabupaten Bengkalis tahun 2022.

Bujang Dara sendiri ialah sebuah ajang bergengsi yang ditaja oleh Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga (Disparbudpora) Kabupaten Bengkalis.

Dalam ajang ini Alvin mewakili Finalis Bujang dari Kecamatan Rupat Utara. Adapun alur pemilihan Bujang Dara Bengkalis 2022 dimulai dengan tahap seleksi Kecamatan terlebih dahulu, kemudian memasuki tahap karantina yang diadakan di Hotel Marina Bengkalis dari tanggal 22 sampai tanggal 25 Mei 2022. Semua finalis yang masuk karantina kemudian menuju ke tahap grandfinal yang diselenggarakan pada tanggal 24 Mei 2022 di Lapangan Tugu Bengkalis.

Di tahap grandfinal inilah Alvin berhasil meraih penghargaan Harapan 2 Bujang Bengkalis dengan gelar Bujang V Kabupaten Bengkalis. Sebuah prestasi yang membanggakan tentunya sebagai model percontohan bagi pemuda khususnya mahasiswa di Polbeng. Menjadi Bujang Dara bukan sekedar mengutamakan penampilan fisik melainkan wawasan dan bakat para finalis. Adapun tugas Bujang Dara adalah sebagai influencer yang mempromosikan pariwisata di Kabupaten Bengkalis.

Setelah pemilihan Bujang Dara Bengkalis 2022 seluruh finalis tergabung dalam satu wadah Ikatan Bujang Dara Kabupaten Bengkalis. Adapun selain Alvin Azri ada dua mahasiswa Polbeng yang juga mengikuti ajang ini, yaitu Kafika Nurdiana dari Prodi TI dan Anjani dari Prodi RPL. Keduanya hanya membawa gelar finalis, namun demikian prestasi ini merupakan pencapaian luar biasa yang menunjukkan bahwa mahasiswa Polbeng juga mampu bersaing.

Dalam wawancara oleh tim dengan Alvin Azri melalui pesan WhatsApp, Alvin menyampaikan pesan dan harapannya agar mahasiswa khususnya penerima beasiswa dapat lebih percaya diri untuk aktif dalam mengikuti event-event guna meningkatkan skill dan membanggakan nama kampus.

“Pesan yang dapat saya sampaikan semoga teman-teman mahasiswa khususnya penerima beasiswa dapat lebih percaya diri dalam mengikuti berbagai event guna meningkatkan skill dan membanggakan nama kampus sendiri. Tak lupa pula sebagai anak daerah sepatutnya sadar dengan kondisi lingkungan, adat istiadat di daerahnya dan dapat menjunjung tinggi nilai kebudayaan dalam melakukan aktivitas sehari-hari”, tutur Alvin.

Share: